Menu
logo ngetikngetik
  • Beranda
  • Cerita
    • Cerita Pilihan
    • Genre
      • Dongeng
      • Fantasi
      • Flashback kehidupan
      • Horror / Mistis
      • Humor
      • Mitos
      • Romantis
  • Belajar
    • Biologi
    • Fisika
    • Kimia
    • Komputer
    • Matematika
  • Industri
  • Umum
  • Review
logo ngetikngetik

Mitos Tentang Rambut Yang Mesti Anda Ketahui

Posted on Maret 30, 2020Maret 30, 2020
No ratings yet.

BAHAS MITOS: “Mitos Tentang Rambut”

Dear sahabat ngetikngetik.com, rambut sering disebut sebagai mahkota perempuan karena rambut akan menunjang perawakan. Bagi perempuan sendiri, rambut sudah menjadi bagian penting yang selalu harus diperhatikan. Jangan sampai rambut menjadi rusak, atau dipotong terlalu pendek, atau bahkan rambut selalu terlihat kusam. Itu sebabnya, banyak salon untuk membantu anda mendapatkan perawatan rambut yang sempurna.

Namun, bagaimana dengan mitos mengenai rambut. Apakah anda pernah mendengarnya?

Mitos Yang Beredar Tentang Rambut

Nah supaya anda tidak terjebak mitos, berikut disajikan sederet mitos-mitos tentang rambut yang sepatutnya anda lupakan saja.

Table of Contents

  • Memotong rambut per 6 bulan sekali akan mempercepat pertumbuhan rambut
  • Stres akan menumbuhkan uban lebih cepat
  • Membilas rambut menggunakan air dingin akan menutup kutikula
  • Keseringan menguncir rambut akan mempercepat proses kerontokan
  • Menyisir tidak terlalu sering membuat rambut sehat
  • Tidak boleh keramas saat datang bulan (haid)
  • Cukur rambut bayi supaya nantinya tebal

Memotong rambut per 6 bulan sekali akan mempercepat pertumbuhan rambut

Ini menjadi begitu populer dimasyarakat. Memotong rambut setiap enam bulan sekali bisa mempercepat rambut menjadi panjang. Namun beberapa penelitian mengatakan bahwa pertumbuhan rambut terjadi di kulit kepala dan frekuensi memotong rambut tidak ada hubungannya dengan pertumbuhan rambut itu sendiri. Yang benarnya yaitu memotong rambut dengan rutin bisa mencegah terjadinya kerusakan di ujung rambut.

Stres akan menumbuhkan uban lebih cepat

Uban adalah rambut yang berwarna putih yang tumbuh dikulit kepala. Namun sebenarnya rambut putih (uban) tersebut sebagian besar disebabkan oleh faktor penuaan dan juga faktor genetika lho. Jadi saat anda sedang stres biasanya hanya akan membuat rambut anda mengalami kerontokan.

Membilas rambut menggunakan air dingin akan menutup kutikula

Perlu diketahui, faktanya rambut tidaklah mengandung sel hidup. Sehingga bagaimanapun ia tidak bisa bereaksi terhadap air yang dingin. Maka jika anda menginginkan rambut agar tetap halus serta berkilau, gunakan saja produk-produk kondisioner yang tepat dan cocok. Anda tetap bisa membilasnya dengan air dingin.

Keseringan menguncir rambut akan mempercepat proses kerontokan

Kerontokan adalah satu hal mengenai rambut yang selalu orang hindari. Namun jika anda mengatakan keseringan menguncir rambut bisa merontokkan rambut, sebernarnya tidak benar. Yang benarnya akan menyebabkan kerusakan folikel rambut itu sendiri. Alangkah lebih bagus jika anda tidak menguncir dengan karet gelang yang ketat.

Menyisir tidak terlalu sering membuat rambut sehat

Menyisir dengan tidak terlalu sering dapat membuat rambut sehat? Yang benarnya, terlalu sering menyisir rambut akan membuat gesekan-gesekan yang mengusutkan rambut dari waktu ke waktu. Karena pada saat anda menyisir rambut, minyak alami akan terdistribusi keseluruh permukaan rambut. Jadi jangan salah ya. Usahakan menyisir rambut setelah keramas.

Tidak boleh keramas saat datang bulan (haid)

Mitos tentang rambut selanjutnya yakni tidak boleh keramas saat sedang datang bulan. Sebenarnya ini hanya mitos belaka. Faktanya, menjaga kebersihan kulit kepala itu penting. Bahkan mandi dan mencuci rambut juga saat datang bulan akan membuat badan terasa segar dan melindungi tubuh dari bau dan infeksi bakteri. Jadi keramas saat menstruasi (haid) ya sah-sah saja.

Cukur rambut bayi supaya nantinya tebal

Rambut si kecil sangat tipis, apakah karena tidak dicukur saat masih bayi? Terutama setelah usia bayi 40 hari. Banyak orangtua yang mempercayai bahwa dengan mencukur rambut bayi maka si bayi akan memiliki rambut yang sehat dan bersih serta tumbuh lebat. Dan ada mitos lainnya yang mengatakan bahwa mencukur rambut bayi akan membuang sial. Jadi sebenarnya kedua hal ini adalah mitos belaka.

Faktanya rambut tebal pada si kecil dipengaruhi oleh faktor genetika. Tiap anak akan membawa genetika dari orangtuanya. Jika rambut anak tipis, kemungkinan besar sebabnya ada dari keturunan. Bisa dari ibu, ayah, bahkan kakek maupun neneknya. Selain itu ada pula faktor lain yaitu jika anak kekurangan hormon androgen dan asupan gizi. Warna rambut akan kemerahan sehingga rentan putus atau patah. Baca mitos lainnya: 9 Mitos Tentang Mimpi Yang Masih Dipercaya Masyarakat

Please rate this

Bagikan ini:

  • Twitter
  • Facebook

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Anda harus masuk log untuk mengirim sebuah komentar.

Pencarian

Tentang ngetik ngetik

logo ngetikngetik

Ngetikngetik.com adalah sebuah blog yang memuat cerita cerita fiksi, romantis, horror dan lain sebagainya.

Adapun tujuan dari blog ini adalah untuk berbagi dan mudah-mudahan dapat berguna sebagai inspirasi ataupun ide bagi para pembaca budiman dimanapun anda berada.

Jika anda ingin membagikan pengalaman menarik yang pernah anda alami atau hasil buah pikiran anda, kami akan sangat senang dan terbuka untuk memposting ke blog kami. Silakan menghubungi [email protected]

Salam hangat,

tim ngetikngetik

Arsip

  • Juli 2020
  • Mei 2020
  • April 2020
  • Maret 2020
  • Februari 2020
©2021 Ngetikngetik by PT. Prima Optimasi Indonesia